Search
Close this search box.

PROFIL RUANG FLAMBOYAN

Flamboyan00

Ruang Flamboyan merupakan ruang perawatan kelas utama di RSUD Cilacap yang memiliki kapasitas 20 tempat tidur (TT), yang terdiri dari 19 TT untuk pasien dengan penyakit umum dan 1 TT khusus untuk pasien Tuberculosis Paru (TBC). Ruang Flamboyan melayani perawatan seluruh kasus penyakit, mulai dari penyakit dalam, anak, paru, bedah, mata, THT, Kebidanan dan Kandungan serta kasus syaraf.

 

Untuk mendukung kegiatan perawatan pasien sehari-hari, Ruang Flamboyan memiliki 14 perawat dan seluruhnya telah memenuhi standar uji Perawat Klinik (PK) 3 dan PK 2. Selain itu, seluruh perawat di Ruang Flamboyan juga telah memiliki pengalaman yang baik dalam melakukan kompetensinya karena telah memiliki pengalaman kerja di atas 5 tahun. Selain itu, 5 perawat telah berpendidikan profesi perawat dan 9 lainnya berpendidikan Ahli Madya Keperawatan (AMK).

 

Perawat Ruang Flamboyan juga mampu melakukan pemeriksaan EKG secara mandiri sehingga pasien yang membutuhkan pemeriksaan EKG tidak perlu dibawa ke ruangan lain. Selain itu, seluruh pasien di Ruang Flamboyan juga mendapat konsultasi gizi dari ahli gizi yang bertugas.

Flamboyan01

Selain perawat, untuk menunjang kegiatan pelayanan pasien sehari-hari, Ruang Flamboyan didukung dengan tenaga terampil lainnya, yang terdiri dari 1 orang tenaga administrasi, 2 orang pembantu perawat dan 3 orang cleaning service yang siap melayani pasien di Ruang Flamboyan RSUD Cilacap. Seluruh personel di Ruang Flamboyan telah terlatih dalam penanganan kasus-kasus kebakaran (red code) dan kasus kegawatan pasien (code blue).

Flamboyan02

Fasilitas Ruang perawatan di Ruang Falmboyan adalah satu pasien satu kamar perawatan, kamar mandi dalam dengan air hangat, pendingin ruangan (AC), Televisi dengan 45 channel lokal dan internasional dan sofa untuk penunggu pasien. Untuk mencegah terjadinya infeksi antar pasien, setiap pergantian pasien, petugas Ruang Flamboyan sigap melakukan sterilisasi ruangan sebelum digunakan untuk pasien berikutnya. Selain itu, khusus pasien dengan penyakit menular ada 1 ruangan khusus yang digunakan untuk pasien-pasien penyakit menular, seperti TBC. Ruang Flamboyan juga telah dilengkapi dengan alarm pendeteeksi asap/kebakaran.

Flamboyan03

Open chat
Butuh Bantuan?
Selamat Datang di PENGADUAN RSUD CILACAP 👋

Ada yang bisa kami bantu?
Skip to content